Tekno

Xiaomi Rilis Tablet Seharga Rp4,999 Juta

×

Xiaomi Rilis Tablet Seharga Rp4,999 Juta

Sebarkan artikel ini
Tablet Xiaomi

StockReview.id – Xiaomi Indonesia meluncurkan smartphone terbarunya bernama Xiaomi Pad 6. Smartphone tersebut dirancang menjadi solusi untuk mendukung produktivitas dan hiburan secara maksimal.

Xiaomi Pad 6 adalah tablet yang menawarkan desain ramping dan ringan, tablet tersebut memiliki ketebalan 6,51 mm dengan berat 490 gram. Hal ini membuat Xiaomi Pad 6 menjadi nyaman untuk dipakai berkegiatan dengan mobilitas yang tinggi.

Selain itu, Xiaomi Pad 6 memiliki prosesor kelas flasship Snapdragon 870 yang powerful, dengan dukungan RAM 8GB, dengan penyimpanan 256 GB. Pada sistemnya, Xiaomi Pad 6, operasi MIUI Pad 14, hal itu bisa menjadikan tablet tersebut memiliki pengalaman yang multitasking lancar dengan produktivitas tanpa batas.

Xiaomi Pad 6 hadir dengan fitur USB 3.2 Gen 1 yang meyakinkan pengguna untuk menghubungkan ke monitor eksternal melalui port USB-C. Fitur display output ini memungkinkan pengguna memperluas tampilan layar dan mengalihkan konten dari tablet ke monitor yang lebih besar.

Xiaomi Pad 6, semakin sempurna dengan aksesori seperti Xiaomi Smart Pen generasi ke-2, yang mana sudah ditingkatkan dengan latency rendah 12ms dan ketahanan baterai hingga 150 jam. Dari sisi pengalaman hiburan, Xiaomi Pad 6 dilengkapi dengan kualitas untuk kebutuhan sehari-hari, melalui layar berukuran 11″ dengan resolusi WQHD+ dan refresh rate hingga 144Hz.

Dari sisi audio sendiri, tablet keluaran baru Xiaomi itu, menawarkan Dolby Vision dan Quad Speakers dengan teknologi Dolby Atmos. (***)