Network

UCID Raih Laba Semester I-2023 Naik 60 Persen

×

UCID Raih Laba Semester I-2023 Naik 60 Persen

Sebarkan artikel ini
Foto: Ilustrasi.

StockReview.id – Uni-Charm Indonesia (UCID) meraup laba bersih Rp184,99 miliar dalam semester I 2023, atau naik 60 persen dibanding periode sama tahun lalu yang tercatat Rp115,63 miliar.

Hasil itu mendongkrak laba per saham dasar dan dilusian ke level Rp45 per lembar, sedangkan akhir Juni 2022 berada di level Rp28 per helai.

Jika dirunut, pendapatan bersih tumbuh 6,3 persen secara tahunan menjadi Rp5,382 triliun pada akhir Juni 2023.

Walau beban pokok pendapatan bengkak 4,9 persen menjadi Rp4,34 triliun, tapi laba kotor tetap meningkat 12,4 persen menjadi Rp1,041 triliun.

Sedangkan laba sebelum pajak penghasilan terkerek 18,09 persen secara tahunan menjadi Rp261,43 miliar pada akhir Juni 2023.

Menariknya, beban pajak penghasilan turun 27,4 persen menjadi Rp76,476 miliar. Alhasil, laba periode berjalan melonjak 60 persen menjadi Rp184,95 miliar.

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan semester I 2023 tanpa audit emiten produsen popok dan pembalut wanita ini yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia(BEI).

Sementara itu, total kewajiban berkurang 4,7 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp3,066 triliun pada akhir Juni 2023. Pada sisi lain, jumlah ekuitas bertambah 2,6 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp5,299 triliun pada akhir Juni 2023. (***)