StockReview.id – Jajaran Manajemen PT Perta Life Insurance (PertaLife Insurance) dari kiri ke kanan: Appointed Actuary (Joko Suwaryo), Direktur Keuangan & Investasi (Yuzran Bustamar), Direktur Utama (Hanindio W. Hadi), dan Direktur Pemasaran (Haris Anwar), foto bersama saat Pemaparan Perta Life Insurance Tahun Buku 2023 yang berlangsung di AONE Hotel Ballroom, Jakarta (14/5/2024). PertaLife Insurance kembali menorehkan kinerja gemilang sepanjang 2023 dengan meraih laba bersih sebesar Rp96,14 Miliar atau meningkat sebesar 32,61% dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp72,49. Laba tersebut ditopang oleh kenaikan pendapatan premi, pendapatan investasi, dan imbal jasa DPLK. Foto: SRID/Ruht Semiono