StockReview.id – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) bersama PT. Telkom Indonesia melakukan peletakan batu pertama pembangunan Telkom Smart Office di Nusantara pada Jumat (1/3/2024). Berkaitan dengan hal tersebut, Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono mengatakan hal tersebut telah menjadi  dari kolaborasi Otorita dan Telkom dalam mendukung percepatan pembangunan Nusantara melalui infrastruktur telekomunikasi modern.

Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah, menekankan bahwa Telkom Smart Office adalah langkah konkret Telkom dalam mendukung kemajuan perekonomian nasional melalui digitalisasi.

“Digitalisasi bukan hanya kebutuhan, tetapi menjadi katalisator utama dalam mendorong kemajuan perekonomian nasional. mengembangkanGroundbreaking Telkom Smart Office IKN ini merupakan wujud dukungan Telkom dalam  ekosistem digital di wilayah IKN.” ujarnya.

Pembangunan ini juga menjadi langkah awal pembangunan infrastruktur digital lengkap, melibatkan Digital Connectivity, Digital Platform, dan Digital Services termasuk konektivitas yang andal, layanan cloud computing, keamanan siber, hingga Internet of Things (IoT) untuk mendukung layanan smart city, e-government, dan layanan publik digital di Nusantara.