Foto: Ilustrasi.

StockReview.id – PT TBS Utama Energi (TOBA) sepanjang 2022 mencatat laba bersih USD57,82 juta. Tumbuh 20 persen dari edisi sama tahun sebelumnya sebesar USD48,08 juta.

Laba per saham dasar menjadi USD0,0072 dari periode sama tahun sebelumnya senilai USD0,0060. Pendapatan USD635,79 juta, melejit 37 persen dari edisi sama 2021 sebesar USD462,66 juta. Beban pokok pendapatan USD499,77 juta, menanjak 29 persen dari episode sama tahun sebelumnya USD384,86 juta.

Laba kotor USD136,01 juta, melesat 74 persen dari periode sama 2021 sebesar USD77,80 juta. Beban umum dan administrasi Rp33 juta bengkak dari USD20 juta. Beban penjualan dan pemasaran USD593 ribu susut dari USD1,79 juta. Rugi selisih kurs bersih USD338 ribu turun dari USD873 ribu.

Pendapatan dividen nihil dari USD4,05 juta. Pendapatan lain-lain USD35 juta menukik dari USD50 juta. Laba operasi USD137,72 juta, menanjak dari USD110,45 juta. Pendapatan keuangan USD5,41 juta melesat dari USD2,16 juta. Beban keuangan USD28,45 juta, bengkak dari USD26,14 juta. Laba sebelum beban pajak USD114,68 juta, menanjak dari USD86,47 juta.

Beban pajak USD20,80 juta, turun dari USD20,86 juta. Laba tahun berjalan USD93,88 juta, surplus dari USD65,60 juta.
Total ekuitas USD423,71 juta, menanjak dari episode sama 2021 sebesar USD354,22 juta. Jumlah liabilitas USD475,61 juta, turun dari edisi akhir tahun sebelumnya sebesar USD503,87 juta. Jumlah aset USD899,32 juta, naik tipis dari fasa sama akhir 2021 sebesar USD858,10 juta